Tanaman Buah Surga yang Disebutkan dalam Al-Quran Bersifat Antimikroba

Oleh: Eli Sahiroh Memang benar tentang apa-apa yang telah disebutkan Tuhan dalam kitab-Nya. Al-Qur’an sebagai pedoman hidup kaum muslimin yang yang […]

Oleh: Eli Sahiroh

Memang benar tentang apa-apa yang telah disebutkan Tuhan dalam kitab-Nya. Al-Qur’an sebagai pedoman hidup kaum muslimin yang yang diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW kebenarannya dapat dibuktikan secara ilmiah. Tanaman buah-buahan yang secara spesifik namanya disebutkan dalam Al-Quran seperti kurma (Phoenix dactylifera), anggur (Vits vinifera), pisang (Musa paradisiaca), tiin (Ficus carica), zaitun (Olea europaea) telah diteliti mengandung banyak manfaat. Buah-buahan tersebut secara khusus telah disebutkan dalam Al-Qur’an yang berarti bukanlah sembarang tanaman buah biasa. Seperti disebutkan pada beberapa ayat Al-Qur’an berikut:

“Dia menumbuhkan bagi kamu dengan air hujan itu tanam-tanaman; zaitun, korma, anggur dan segala macam buah-buahan. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar ada tanda (kekuasaan Allah) bagi kaum yang memikirkan.” (QS. An-Nahl : 11)

“Dan pohon pisang yang bersusun-susun (buahnya),” (QS. Al-Waqi’ah : 29) 

“Maka Jibril menyerunya dari tempat yang rendah: ‘Janganlah kamu bersedih hati, sesungguhnya Tuhanmu telah menjadikan anak sungai di bawahmu. Dan goyanglah pangkal pohon kurma itu ke arahmu, niscaya pohon itu akan menggugurkan buah kurma yang masak kepadamu, maka makan, minum, dan bersenang hatilah….” (QS. Maryam : 24-26)

Pastilah tanaman buah tersebut mengandung lebih banyak manfaat dari pada yang sudah di teliti. Bukan dari buahnya saja tetapi bahkan mungkin semua bagian dari tanaman buah itu. Salah satu yang akan dibahas dan bisa diambil manfaatnya dari buah-buahan tersebut adalah mereka memiliki aktivitas antimikroba. Dimana pada zaman sekarang banyak sekali bakteri yang berkembang semakin beraneka ragam. Banyak sekali media pertumbuhan bakteri dan mudahnya media penularan diiringi dengan sifat kekebalan bakteri yang membantu mereka menjadi mudah melakukan pertumbuhan dan perkembangan. Lingkungan yang padat dan kumuh, udara yang tidak bersih, kebersihan yang kurang terjaga, gaya hidup yang tidak sehat yang memudahkan bakteri masuk tubuh mengakibatkan tubuh menjadi sakit.

Aktivitas Antimikroba pada tanaman buah anggur (Vitis vinifera)

Hasil penelitian pada ekstrak daun anggur  yaitu Vitis vinifera menunjukkan efek antivirus terhadap virus herpes dan virus parainfluenza. Selain itu ekstrak daun anggur juga menunjukkan aktivitas antibakteri yang lebih besar pada golongan bakteri Gram Positif dibandingkan dengan bakteri gram negative. Ekstrak daun V. vinifefra juga menunjukkan aktivitas anti jamur pada genus Candida. ₂

Aktivitas Antimikroba pada tanaman buah tiin ( Ficus carica)

Ficus carica atau nama lain dari tanaman buah tiin sudah banyak digunakan sebagai obat. Hasil penelitian pada daun tiin menunjukkan adanya aktivitas antimikroba dan antivirus untuk K. pneumonia penyebab gangguan pernafasan[₁].

Aktivitas Antimikroba pada tanaman buah kurma ( Phoenix dactylifera)

Ekstrak daun kurma mengandung etanol yang memiliki aktivitas antibakteri. Pada konsentrasi tertentu ekstrak etanol daun kurma yang diujikan pada beberapa bakteri penyebab penyakit bahwa kadar hambat minimum pada kadar 25 dg/disc dan kadar bunuh minimum 100 dg/disc. Hal ini berati ekstrak daun kurma sangat efektif sebagai antimikroba[₃].

Aktivitas Antimikroba pada tanaman pisang (Musa paradisiaca)

Peneliti melaporkan bahwa pada akar tanaman pisang mengandung etanol yang ekstraknya memilki aktivitas anti mikroba. Ekstrak etanol memiliki daya hambat tinggi pada pertumbuhan bakteri (dengan diameter zona hambat) Proteus vulgaris, Pseudomonas aeruginosa, Staphylococcus aureus, aktivitas penghambatan pertummbuhan tingkat sedang pada Salmonella typhi penyebab penyakit tipes, Klebsiella pneumonia menyebabkan gangguan pernafasan, Bacillus subtilis menyababkan kerusakan pada makanan dan sangat kecil pada Escherichia coli penyebab diare. [₄]

DAFTAR PUSTAKA

  1. Ahmad J, Khan I, Khan S, Iqbal D. 2013. EVALUATION OF ANTIOXIDANT AND ANTIMICROBIAL ACTIVITY OF FICUS CARICALEAVES: AN IN VITRO APPROACH. J Plant Pathol Microb 4:157.
  2. Didem Deliorman Orhan1, Nilufer Orhan, Berrin Ozcelik, Fatma Ergun. 2009. BIOLOGICAL ACTIVITIES OF VITIS VINIFERAL. LEAVES. Turk J Biol; 33 (2009) 341-348.
  3. Garba, L. Muhammad Yusha’u and Adamu Yerima. 2013. Antibacterial Activity of Ethanol Extract of Phoenix dactyliferaLeaves against some Gram Negative Bacterial Isolates. Greener Journal of Biological Sciences ISSN: 2276-7762 Vol. 3 (6), pp. 238-243.
  4. VENKATESH, KRISHNA V*, GIRISH KUMAR K, PRADEEPA K, SANTOSH KUMAR S R. 2013. ANTIBACTERIAL ACTIVITY OF ETHANOL EXTRACT OF MUSA PARADISIACA CV. PUTTABALE AND MUSA ACUMINATE CV. GRAND NAINE. Asian Journal of Pharmaceutical and Clinical Research. Vol 6, Suppl 2, 2013.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top