Operasi Transfer Wajah di Film Ayat-Ayat Cinta 2, Ilmiah atau Fiksi?

Tokoh Utama Ayat-Ayat Cinta 2 (Dari kiri ke Kanan) Aisha, Fahri, dan Hulya Dalam film Ayat-Ayat Cinta 2 yang rilis […]

blank

blank

Tokoh Utama Ayat-Ayat Cinta 2 (Dari kiri ke Kanan) Aisha, Fahri, dan Hulya

Dalam film Ayat-Ayat Cinta 2 yang rilis 21 Desember 2017, terdapat adegan adanya operasi transfer wajah dari wajah Hulya yang telah meninggal ke wajah Aisha yang cacat. Hulya yang merupakan istri kedua Fahri meninggal karena ditusuk oleh Bahadur, sedangkan Aisha yang merupakan istri pertama Fahri menderita cacat wajah karena menolak untuk diperkosa oleh tantara Israel. Dalam film tersebut dikisahkan bahwa operasi transfer wajah yang dilakukan di rumah sakit ternama Eropa berhasil, wajah Hulya dipotong kemudian ditransfer ke wajah Aisha. Aisha memakai wajah Hulya. Namun, apakah transfer wajah tersebut benar-benar dapat dilakukan dalam kehidupan nyata (ilmiah) atau hanya bersifat fiksi?

Jawabannya adalah operasi transfer/transplantasi wajah memang dapat dilakukan, tetapi  wajah resipien tidak dapat tergantikan 100% oleh wajah donor seperti yang terjadi pada film Ayat-Ayat Cinta 2.

blank

blank

Operasi transfer wajah Connie Culp (Kiri) Sebelum dioperasi (Kanan) Setelah dioperasi [1][3]

Dari sekian banyak operasi transfer/transplantasi wajah, operasi Connie Culp yang paling ekstensif (telah dilakukan hampir 30 kali operasi sebelum operasi transfer wajah) dan merupakan operasi transplantasi wajah hampir total (80%) pertama di Amerika Serikat[1]. Operasi transfer wajah dilakukan Connie Culp pada 10 Desember 2008, seorang ibu berusia 45 tahun yang menjalani operasi transfer wajah selama 22 jam di Klinik Cleveland Amerika[1]. Wajah Connie Culp hancur karena ditembak oleh suaminya sendiri pada jarak kurang lebih 2,5 meter, menyebabkan kerusakan sangat parah pada hidung, dagu, mulut, pipi, rahang atas, langit-langit mulut, mata kanan, kelopak mata dan beberapa tulang wajah. Selain wajahnya hancur, dengan kerusakan yang sedemikian parah tersebut Connie Culp juga kesulitan untuk berbicara, makan, mencium bau, dan bernafas melalui hidung[2].

blank

Transfer Wajah: (Kiri) Anna Kasper mendonorkan wajahnya karena meninggal akibat serangan jantung (Kanan) Connie Culp setelah menerima wajah dari Anna Kasper [3]

Tim dokter spesialis melakukan operasi transfer wajah kepada Connie Culp dari donor yang bernama Anna Kasper. Anna Kasper meninggal karena serangan jantung dengan usia yang hanya terpaut 14 bulan dengan Connie Culp. Dan yang terpenting adalah adanya kecocokan golongan darah dan warna kulit. Keduanya juga telah memiliki anak dan cucu.

blank

Connie Culp dalam acara Oprah. Kini  di usianya yang 54 tahun, Connie Culp telah dapat hidup dengan normal [4]

Setahun setelah operasi, pembuluh darah dari jaringan donor telah telah menyatu dengan pembuluh darah pada jaringan resipien, akibatnya Connie Culp dapat kembali mencium bau, tersenyum, makan dan merasakan rasa makanannya, serta bernafas belalui hidung[5]. Saat ini usia Conie Culp telah mencapai 54 tahun dan hidup bahagia bersama 2 anak dan cucu-cucunya.

Kembali ke film Ayat-ayat Cinta 2, jadi operasi transfer wajah di Film Ayat-Ayat Cinta adalah campuran dari Ilmiah dan Fiksi. 

 

Referensi:

[1] Face transplant recipient Connie Culp reveals how her life was transformed by her “miracle” operation, mirror.co.uk. Diakses pada tanggal 28 Desember 2017.

[2] Face Transplant Patient Can Smell, Taste, Breathe Normally, abcnews.go.com. Diakses pada tanggal 28 Desember 2017.

[3] Revealed, the mother who gave this woman a new face: Family lifts veil on identity of first U.S. face transplant donor, dailymail.co.uk. Diakses pada tanggal 28 Desember 2017.

[4]America’s First Face Transplant, oprah.com. Diakses pada tanggal 28 Desember 2017.

[5] Lakewood woman was donor for the first near-total face transplant in the United States. Diakses pada tanggal 28 Desember 2017.

 

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *