Bagi seorang pelajar tentu tidak akan asing dengan istilah WiFi. Yaps, modem hotspot yang memancarkan WiFi dan terpasang dimana-mana saat ini bertujuan untuk membantu kita terhubung ke Internet, bahkan tak jarang gratis. Gelombang elektromagnetik dengan frekuensi 2,4 GHz tersebut saat ini seakan-akan menjadi kebutuhan primer. Namun apakah sahabat warstek pernah membayangkan seandainya WiFi yang tidak dapat diindra oleh manusia kemudian dapat diindra? didengar? Jadi jika intesitas WiFinya kuat maka suaranya mengeras, dan sebaliknya jika intensitasnya lemah maka suaranya mengecil.
Hal tersebut telah berhasil dilakukan oleh Frank Swain. Frank Swain adalah penulis bergenre sains asal Inggris yang telah kehilangan pendengarannya sejak usia 20 tahun. Di tahun 2012 pada telinga beliau dipasang alat bantu dengar. Sejak saat itu kemudian beliau mencoba berbagai macam teknologi alat bantu dengar, menguji sampai sejauh mana telinga mampu mendengar sesuatu. Hingga akhirnya pada 9 November 2014 beliau menjadi orang pertama yang mendengar suara sinyal WiFi.
Frank Swain – Manusia Pertama yang Dapat Mendengar Suara WiFi
Kemudian Frank Swain memodifikasi alat bantu dengar tersebut agar dapat dikuatkan suaranya sehingga dapat didengar oleh telinga manusia normal. Beliau menghubungkan alat bantu dengar hasil modifikasinya (yang diberi nama Phantom Terrain) dengan gadget sebagai sumber tenaga. Phantom Terrain tersebut dapat mengubah informasi dasar yang dibawa oleh WiFi seperti nama router, kekuatan sinyal, jarak sumber wifi terhadap peralatan, dan tingkatan enkripsi menjadi gelombang audiosonik (suara). Berikut adalah bentuk suara dari WiFi.
Silahkan play SoundCloud dibawah ini untuk mendengarkan suara WiFi.
Sekilas suara yang terdengar mirip dengan suara mesin penghitung Geiger. Salah satu pengujian yang dilakukan adalah Swain melaporkan bahwa WiFi yang ada di area penduduk (perumahan) dikontrol oleh router dengan tingkat keamanan rendah, tetapi ketika berada di wilayah komersial (mall, dsb), maka WiFi diproteksi dengan router yang memiliki enkripsi tingkat tinggi/tingkat keamanannya tinggi.
Sumber:
- This Man Can Hear Wi-Fi Wherever He Goes. Here’s What It Sounds Like.
Baca juga: Viral – Slaughterbots, Film Pendek Mengerikan Tentang Robot Otonom yang Mampu Membantai Manusia