Ditulis oleh Gita Shanaya Sihombing
Ketika kalian sedang berada di ruangan terang , namun tiba-tiba saja lampu dimatikan, maka kalian akan merasakan sesuatu yang aneh pada penglihatan kalian. Peristiwa itu disebut sebagai buta sesaat . Tapi kenapa kita mengalami buta sesaat? Apa yang sebenarnya terjadi pada mata kita sampai-sampai kita mengalami buta sesaat ?
Sebelum kita membahas mengenai buta sesaat , kita harus tahu terlebih dahulu tentang srtuktur mata kita . Jadi didalam mata kita , tepatnya dibagian terbelakang mata , terdapat struktur yang dinamakan dengan retina . Didalam retina terdapat dua sel penerima cahaya (fotoreseptor) , yaitu sel batang dan sel kerucut . Sel batang memiliki protein Rhodopsin yang berfungsi untuk menerima cahaya dengan baik , tetapi memiliki fungsi melihat warna yang kurang baik . Sel kerucut memiliki protein Iodopsin yang berfungsi untuk melihat warna dengan sangat baik , namun memiliki fungsi yang kurang baik untuk melihat dalam kondisi gelap . Secara singkatnya dapat ditarik kesimpulan bahwa sel batang memiliki fungsi untuk membedakan cahaya (gelap-terang) dan sel kerucut memiliki fungsi untuk membedakan warna .

Buta sesaat memiliki hubungan dengan kedua sel ini . Saat kita berpindah dari ruangan yang terang menuju keruangan yang gelap , maka kita akan mengalami buta sesaat . Buta sesaat terjadi akibat peralihan fungsi sel fotoreseptor mata dari sel kerucut ke sel batang . Saat kondisi terang , maka protein sel kerucut (iodopsin) akan teraktivasi. Namun protein sel batang (rhodopsin) akan mengalami degredasi (menghilang) ketika terpapar cahaya yang terang . Tetapi saat kita berpindah kedalam ruangan yang gelap , maka rhodopsin akan diregenerasi (dibentuk kembali) . Namun , proses regenerasi rhodopsin tidak terjadi secara instan , melainkan membutuhkan waktu beberapa menit sampai rhodopsin benar-benar diregenerasi . Ibaratkan ketika kita mengisi daya ke handphone kita , maka kita harus menunggu beberapa menit sampai daya di handphone kita benar-benar terisi sebelum bisa digunakan . Begitu pula dengan proses regenerasi rhodopsin . Saat rhodopsin sedang diregenerasi , maka pada saat itulah kita mengalami buta sesaat . Tetapi setelah rhodopsin sudah selesai mengalami regenerasi , maka sel batang akan teraktivasi dan membuat kita dapat melihat , walau hanya samar-samar . Namun pada saat kita berada di ruangan gelap , sel kerucut kita tidak bekerja dengan baik . Itulah mengapa saat kita berada diruangan yang gelap kita tidak dapat membedakan warna , melainkan hanya mampu membedakan warna hitam dan putih .
Tidak hanya sel batang saja yang bisa mengalami kerusakan , namun sel kerucut juga bisa loh . Contohnya saat kalian menatap langsung ke arah matahari selama beberapa detik . Maka mata akan kesilauan karena intensitas cahaya yang tinggi , dan juga bisa menyebabkan sel kerucut menjadi rusak loh.. Itulah mengapa setelah kita selesai melihat matahari , maka penglihatan kita akan sedikit berbeda dari biasanya.
Nah, jadisekarang kita sudah tau mengapa kita mengalami buta sesaat. Jadi buta sesaat itu bukan suatu kelainan ataupun gangguan pada mata , melainkan proses adaptasi mata . Dan jangan lupa juga untuk selalu menjaga dan merawat mata kita , karena mata kita adalah salah satu anugerah dari Tuhan yang sangat berharga .
DAFTAR PUSTAKA :
- https://www.alodokter.com/komunitas/topic/di-saat-mematikan-lampu-dengan-sekejap-mata-saya-yg-kiri-buta-sebentar diakses pada tanggal 19 Juni 2021.
- https://perbedaan.budisma.net/perbedaan-sel-batang-dan-sel-kerucut.html diakses pada tanggal 19 Juni 2021.
- https://detiks.github.io/goreng/post/sel-batang-dan-sel-kerucut/ diakses pada tanggal 19 Juni 2021.
- https://amp.kaskus.co.id/thread/569a890c9a0951fb498b456e/apa-sih-buta-sesaat-itu-yuk-gan-cari-tau-disini#aoh=16236799928999&referrer=https%3A%2F%2Fwww.google.com&_tf=Dari%20%251%24s diakses pada tanggal 19 Juni 2021.
- https://otomotifnet.gridoto.com/tag/kelistrikan?url=https://otomotifnet.gridoto.com/read/231053563/setel-ketinggian-sinar-lampu-hindari-buta-sesaat diakses pada tanggal 19 Juni 2021.
terimakasih, sangat membantu kak